Cara Mudah Belajar Komputer | komputer | belajar mandiri | Judul tersebut di atas merupakan kalimat yang sering ditulis di google search engine. Sebenarnya kurang spesifik kalimat tersebut, karena dunia komputer saat ini sangat luas cakupannya. Seseorang misalnya hanya mampu menguasai beberapa keahlian di bidang komputer. Misalnya saja seorang yang ahli dalam instalasi jaringan belum tentu dia mampu menguasai desain grafis. Jauh berbeda kan? Seperti hardware dan software.
Tentunya buat yang masih baru di dunia komputer, apa yang ingin Anda pelajari? Anda butuh bantuan mengetik, banyak software word processor yang bisa digunakan. Mulai dari yang berlisensi sampai dengan yang free, open source. Microsoft office salah satu yang berlisensi, Open office merupakan open source alias bisa dipakai gratis.
Jadi intinya, Anda ingin belajar apa? Kalau untuk pengenal komputer secara umum, ya tidak masalah dengan kalimat diatas. Anda akan dapat dengan mudah mempelajarinya secara umum. Yang umumnya untuk pengetahuan saja, seperti sejarah komputer dan jenisnya.
0 comments:
Post a Comment