Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out

Sunday

GOOGLE ADSENSE | sekilas tentang google adsense | apa itu google adsense??

Sunday

Hari yang berat. Beberapa masalah namun tetap semangat. Bagi pelanggan blog ini, tentu tak asing soal seri kami, SEO Tour, Blog Tips, ataupun Blog Konsultasi. Bagi Anda yang sudah cukup lama berkecimpung dalam dunia blogging tentu mulai memikirkan penghasilan dari blog Anda. Maka dari itu saya sajikan seri tebaru 'Adsense Tips' yang akan diposting di blog ini setiap Jumat. Karena soal uangkan blog saya belum begitu ahli, maka saya datangkan Kang Roomen untuk memandu Anda untuk seri ini.
http://webmastersbuzz.com/wp-content/uploads/google-adsense.jpg

Apa sebenarnya google Adsense?
Secara singkat bisa dikatakan penampung iklan. Banyak hal bisa dilakukan untuk mendapatkan uang dari internet. Misal melalui penjualan produk secara online atau yang kini marak adalah bisnis review. Dan yang paling simple adalah PPC atau payperclick jadi sistem pembayaran dihitung dari clicknya. Nah, Google Adsense adalah salah satunya.
Bisa jelaskan lebih jauh tentang PPC?
Seperti saya katakan di atas google adsense adalah penampung iklan. Hal ini secara garis besar melibatkan tiga pihak. Advertiser (pemasang iklan), Penampung (broker), dan Publisher (Pemampang iklan). Disini google sebagai perantara. Nantinya publisher akan menampilkan iklan di blog miliknya. Nah, setiap pengunjung klik iklan di blog milik publisher, maka advertiser akan membayar ke google dan google akan membayar ke publisher. Jadi pembayaran dihitung per clicknya.

Apa Kelebihan Google Adsense dibanding PPC lain?
Lebih terpercaya, lebih banyak adveritser, lebih besar komisi per clicknya...

Berapa yang di dapat publisher per clicknya?
Tentu tergantung advertisernya juga. Bisa satu klik $0,03 bisa satu klik bahkan mencapai $5
Nah, jadi bisa dikatakan untung-untungan. Kalau yang di klik pengunjung itu iklan mahal, maksud saya advertiser yang bayar google mahal, maka yang di dapat publisher pun akan lebih banyak juga.

Advertiser memilih sendiri blog yang menampilkan iklannya?

Penampilan iklan dilakukan secara otomatis acak dengan acuan kategori yang dimasukkan saat pendaftaran. Dan juga script yang dimasukkan dalam topic blog kita. Contohnya seperti ini, jika blog kalian tentang bisnis maka iklannya juga tentang bisnis. Jika blog kalian tentang hosting maka iklan juga tentang hosting.

Lalu kapan kita bisa mengambil uangnya?
Kita ambil setelah satu bulan terhitung penghasilan kita mencapai $1oo. Jadi misalnya pada bulan oktober penghasilan kita mencapai $100 maka pembayaran bisa akan dikirim pada akhir bulan nopember.

Cara ceknya?
Login saja ke akun Anda di adsense, di sana Anda bisa cek perhari, perminggu dan perbulan.

Bagaimana cara mencairkannya?
Pembayaran dilakukan melalui cek atau WU
Pembayaran dari WU lebih mudah dianding cek karena kita tidak perlu menunggu cek diantar kerumah. TInggal mencatat MTCN dan atas nama siapa akun tersebut kemudian pergi ke Bank atau kantor pos yang menyediakan layanan WU.
Kalau lewat cek, nanti cek dikirim ke alamat rumah, nah kalau yang tidak dilewati pos repot juga mas hahaha...

Oke terima kasih..., sebelumnya ada tips khusus?
Banyak blogger melakukan tukar klik untuk mendongkrak penghasilan mereka. Tips saya jangan terlalu over, atau Anda akan di banned. Kalau mau aman ikuti TOS.


syumberRr : akang doyok

artikel lain yang harus anda ketahui . . .

0 comments:

Post a Comment